Weekly post

  • Posted by : Sang Pemburu Ilmu Monday, October 17, 2011


    Tantangan Teknologi Informasi
    Ada 3 (tiga) tantangan dunia profesi teknologi informasi saat ini di Indonesia, antara lain :
    Tantangan pertama, bagaimana menghasilkan berbagai produk-produk teknologi informasi, terutama perangkat lunak, sebagai produk industri dalam negeri Indonesia. Jika dilihat dari sisi kompetensi, maka sebetulnya Indonesia tidak kekurangan tenaga ahli di bidang ini. Tetapi mengapa kita tidak mampu membangun industri perangkat lunak yang handal? Tantangan ini harus dijawab tidak hanya dengan mengandalkan kompetensi teknis di bidang TI, melainkan juga kompetensi untuk mengelola industri atau bisnis TI itu sendiri.

    Tantangan kedua, bagaimana memanfaatkan TI untuk dapat memecahkan berbagai persoalan stratejik negara Indonesia ini. Sudah saatnya manajemen negara ini menggunakan teknologi modern untuk membangun good governance dan clean government. TI memiliki potensi untuk ikut serta memecahkan persoalan-persoalan seperti korupsi, penegakan demokrasi, dan sebagainya.
    Tantangan ketiga, bagaimana menghasilkan para profesional TI yang tidak hanya mahir “berkomunikasi dengan teknologi”, melainkan juga mahir “berbicara dengan manusia”. Intinya adalah, bagaimana menghasilkan profesional TI dengan hard skills dan soft skills yang seimbang untuk mampu berkiprah di dunia industri TI saat ini dan ke depan.
    Nah, buat saya, tantangan ketiga ini sangat menarik. Pertanyannya, di manakah proses mengasah soft skills ini dilakukan dalam kerangka kurikulum pendidikan di kampus? Setahu saya, ini selalu menjadi perdebatan, apakah ini merupakan suatu atau beberapa mata kuliah sendiri, atau suatu proses yang harus embedded di dalam setiap mata kuliah. Pertanyaan lebih lanjut adalah, bagaimana membangun soft skills mahasiswa kalau seandainya ternyata dosennya sendiri yang juga bermasalah soft skills-nya? … hehehehe …

    0 comments

  • Copyright © - All Right Reserved

    MUTIARA HATI Powered by Blogger